{{ date }}
{{ time }}
Sudah SHOLAT kah Anda?

Sholat Mutlak Lengkap Niat Arab Latin dan Arti serta Panduan dan Tatacaranya

Panduan dan Tatacara serta Niat Sholat Mutlak Lengkap
Panduan dan Tatacara serta Niat Sholat Mutlak Lengkap
Panduan dan Tatacara serta Niat Sholat Mutlak Lengkap
Daftar Isi Artikel:

Pengertian Sholat Sunnah Mutlak

Sholat Sunnah Mutlak adalah sholat sunnah yang dilakukan tanpa terikat waktu tertentu atau sebab kejadian tertentu. Ini adalah sholat yang bisa dikerjakan sebanyak apapun oleh umat muslim.

Dalam fiqih, secara umum sholat dibagi dua; pertama muqoyyad dan kedua mutlak. Yang dimaksud sholat sunah muqoyyad adalah sholat sunah yang dianjurkan untuk dilakukan pada waktu tertentu atau sebab kejadian tertentu. Misalnya, sholat Dhuha dianjurkan dilakukan pada waktu Dhuha, atau sholat Kusuf karena sebab terjadinya gerhana.

Berdasarkan penjelasan tadi, sholat mutlak boleh dilakukan kapan saja tanpa harus menunggu waktu tertentu dan sebab kejadian tertentu dengan tanpa batasan jumlah rokaat, selama bukan waktu-waktu terlarang sholat.

Berbeda dengan sholat fardhu yang sifatnya ketat, yakni telah ditetapkan waktu, jumlah rokaat, serta berbagai macam persyaratannya, pada sholat sunnah ada sebuah sholat yang tidak memiliki keketatan semacam itu, namun memiliki banyak keleluasaan, yakni sholat sunnah mutlak.

Secara definitif, sholat sunnah mutlak ini dimaknai sebagai sholat sunnah yang dapat dilakukan tanpa memerlukan sebab tertentu dan kapan saja bisa dilakukan kecuali pada waktu-waktu tertentu yang dilarang untuk dikerjakannya.

Waktu yang Diharamkan Sholat

Waktu-waktu tersebut ialah:

  1. Sesudah sholat shubuh
  2. Ketika matahari terbit hingga naik sepenggalah
  3. Saat matahari tepat dipuncaknya (zenith), hingga ia mulai condong
  4. Sesudah ashar sampai matahari terbenam
  5. Ketika matahari terbenam hingga sempurna terbenamnya

Sedangkan untuk sistematikanya, sebagian ulama berpendapat bahwa sebaiknya sholat sunnah mutlak dilakukan dengan seri dua rokaat salam. Artinya, anda takbirotul ihrom sambil niat sholat, mengerjakan sholat dua rokaat kemudian salam. Jika ingin menambah, anda takbirotul ihrom lagi dan seterusnya tanpa ada batasan berapa pun jumlah sholat yang ingin anda lakukan.

Niat Sholat Sunnah Mutlak

Niat menjadi kunci yang sangat penting karena akan mempengaruhi kekusyukan dalam sholat. Niat diucapkan di dalam hati dan dilakukan bersamaan dengan takbirotul ihrom yaitu pada waktu mengangkat kedua tangan dengan telapak tangan menghadap ke kiblat dan sejajar dengan telinga. Bila tidak memiliki udzur, maka boleh dilakukan sambil duduk maupun berdiri.

Berikut bacaan niat sholat mutlak lengkap arab latin dan artinya:

اُصَلِّى سُنَّةً رَكْعَتَيْنِ ِللهِ تَعَالٰى

Usholli sunnatan rokngataini lillahi tangala.

“Aku niat sholat sunah dua rokaat karena Alloh Ta’ala.”

Tata Cara Sholat Mutlak

Adapun tata caranya adalah sebagaimana sholat pada umumnya.


Demikian sedikit ulasan tentang sholat sunnah mutlak.

Semoga bermanfaat.

Info! Terima kasih telah membaca artikel kami yang berjudul: Sholat Mutlak Lengkap Niat Arab Latin dan Arti serta Panduan dan Tatacaranya, jangan lupa + IKUTI website kami dan silahkan bagikan artikel ini jika menurut Anda bermanfaat. Simak artikel kami lainnya di Google News.
Artikel Terkait

Tentang penulis

admin
Pengalaman Adalah Guru Terbaik. Maka, Kita Pasti Bisa Kalau Kita Terbiasa. Bukan Karena Kita Luar Biasa. Setinggi Apa Belajar Kita, Tidahlah Menjadi Jaminan Kepuasan Jiwa, Akan Tetapi Yang Paling Utama Adalah Seberapa Besar Kita Bermanfaat Untuk Ses…

Posting Komentar

Tinggalkan komentar sesuai topik artikel, Ceklist Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi via email ketika komentar kalian di balas.