Kumpulan Doa Kesehatan, Kesembuhan dan Terhindar dari Penyakit |
Kesehatan adalah hal yang sangat penting, karena dapat mempengaruhi aktivitas kehidupan sehari-hari. Untuk itu, kita perlu menjaga diri agar selalu sehat, mulai dari makan makanan yang sehat, berolahraga, tidur yang cukup, serta menghindari hal-hal yang berpotensi mendatangkan penyakit.
Tak kalah penting, sebagai umat Islam, kita lengkapi upaya menjaga kesehatan dengan membaca doa. Berikut di antara doa untuk menjaga kesehatan, terhindar dari wabah, dan doa agar agar sembuh dari suatu penyakit.
Daftar Isi Artikel:
Berikut ini kumpulan bacaan Doa Kesehatan, Kesembuhan dan Terhindar dari Penyakit lengkap arab latin dan artinya:
Doa Kesembuhan Diri Sendiri
بِسْمِ اللهِ ×٣ أَعُوْذُ بِاللهِ وَقُدْرَتِهِ مِنْ شَرِّ مَا أَجِدُ وَأُحَاذِرُ ×٧
Bismillaah (dibaca 3 kali). Anguudzu billaahi wa qudrotihii min syarri maa ajidu wa uhaadziru (dibaca 7 kali).
Dengan nama Alloh (dibaca tiga kali), aku berlindung kepada Alloh dan kuasa-Nya dari keburukan apa yang kurasakan dan kukhawatirkan (dibaca 7 kali).
Doa Menjenguk Orang Sakit
اَللّٰهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذْهِبِ الْبَأْسَ، وَاشْفِ أَنْتَ الشَّافِيْ، لَاشِفَاءَ إِلَّا شِفَاؤُكَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقَمًا.
Alloohumma robban naasi adzhibil ba’sa wasyfi antasy syaafii laa syifaa-a illaa syifaa-uka syifaa-an laa yughoodiru saqoman.
Tuhan segala manusia, hilangkanlah penyakit. Sembuhkanlah, Engkaulah penyembuh. Tak ada penawar selain dari penawar-Mu, penawar yang menghabiskan sakit dan penyakit.
Doa Mohon Sehat Senantiasa
اَللّٰهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ الْعَافِيَةَ فِي الدُّنْيَا وَاْلاٰخِرَةِ، اَللّٰهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ فِيْ دِيْنِيْ وَدُنْيَايَ وَأَهْلِيْ وَمَالِيْ، اَللّٰهُمَّ اسْتُرْ عَوْرَاتِيْ وَاٰمِنْ رَوْعَاتِيْ.
Alloohumma innii as-alukal ngaafiyah fid dunyaa wal aakhiroh, alloohumma innii as-alukal ngafwa wal ngaafiyah fii diinii wadun-yaaya wa ahlii wa maalii, alloohummastur ngaurootii wa aamin roungaatii.
Ya Alloh, aku memohon keselamatan di dunia dan akhirat. Ya Alloh aku memohon kesehatan (kebajikan dan keselamatan) dalam agama, dunia, keluarga, dan hartaku. Ya Alloh, tutupilah auratku (aib dan sesuatu yang tidak layak dilihat orang) dan tenteramkanlah aku dari rasa takut.
Doa Terhindar dari Wabah
اَللّٰهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِكَ مِنَ الْبَرَصِ، وَالْجُنُوْنِ، وَالْجُذَامِ، وَسَيِّئِ الأَسْقَامِ.
Alloohumma innii anguudzu bika minal baroshi, wal junuuni, wal judzaami, wa sayyi-il asqoomi.
Ya Alloh, aku berlindung kepadamu dari penyakit lepra, gila, kusta, dan penyakit-penyakit lainnya.
Doa Terhindar dari Penyakit Ain
أَعُوْذُ بِكَلِمَاتِ اللهِ التَّامَّةِ مِنْ كُلِّ شَيْطَانٍ وَهَامَّةٍ وَمِنْ كُلِّ عَيْنٍ لَامَّةٍ.
Anguudzu bi kalimaatillaahit taammati min kulli syaithoonin wa haammatin wa min kulli ngainin laammatin.
Aku berlindung dengan kalimat-kalimat Alloh yang sempurna dari semua setan, binatang yang beracun, dan ‘Ain yang menyakitkan (HR al-Bukhari).
Demikianlah kumpulan bacaan Doa Kesehatan dan Kesembuhan serta Terhindar dari Penyakit untuk kesembuhan penyakit. Semoga kalian yang sedang diberi ujian penyakit agar dapat diangkat penyakitnya dan sehat kembali. Amin. Jangan lupa diamalkan ya.