Niat Puasa Weton Lengkap Tatacara dan Manfaat serta Hukumnya
Apa itu Pengertian Puasa Weton? Bagaimana Cara Melaksanakannya dan Manfaat serta Hukum Puasa Weton
Apa itu puasa Weton? Bagaimana Cara, Manfaat serta Hukum Puasa Weton? Puasa weton merupakan puasa yang dilakukan pada hari kelahiran atau weton kelahiran menurut penanggalan Jawa. Puasa weton juga diartikan sebagai bentuk rasa syukur terhadap kehidupan yang telah diberikan oleh Tuhan Alloh SWT. Menurut Primbon Jawa, terdapat beberapa keistimewaan dan manfaat dari puasa weton yang sering dilakukan. Para leluhur yang masih erat dengan adat Jawa selalu menyarankan anak cucunya untuk melakukan puasa weton karena manfaatnya luar biasa. Ingin tahu informasi lebih lanjut mengenai puasa weton? Simak penjelasannya di artikel ini hingga akhir. Daftar Isi Artikel: Istilah Weton dalam Tradisi Jawa Weton berasal dari bahasa Jawa yang memiliki arti hari kelahiran. Kelahiran dalam tradisi Jawa juga dikenal dalam acara Upacara Wetonan yang dilakukan ketika bayi telah menginjak usia 35 hari. Pada hari pelaksanaan, pihak keluarga akan mengadakan upacara nyelapani . Kata “ nyelapani ” mempunyai bentuk dasar “ selapan …