{{ date }}
{{ time }}
Sudah SHOLAT kah Anda?

Doa untuk Kesuksesan Usaha Lengkap Arab Latin dan Artinya

Teks Bacaan Doa agar Diberi Kesuksesan dalam segala Urusan, Usaha dan Bisnis
Doa dan Amalan agar Diberikan Kesuksesan dalam Segala Usaha atau Bisnis
Doa dan Amalan agar Diberikan Kesuksesan dalam Segala Usaha atau Bisnis

Menjadi sukses adalah impian setiap Orang. Dalam dunia bisnis dan untuk para pelaku bisnis, apalagi dalam bisnis bertema syariaah tentunya harus mengetahui cara berbisnis yang sesuai dengan kaidah-kaidah bisnis yang Islami, seperti contoh, usaha yang dilakukan harus dengan cara yang halal. Dan disertai dengan rencana-rencana bisnis yang matang.

Disamping berbagai cara yang dilakukan untuk mengembangkan bisnis Anda, sebagai pelaku bisnis syariah kita juga di anjurkan untuk berdoa, agar diberikan kelancaran, keberkahan dan terlindungi dari perkara-perkara yang berimbas dari kegagalan bisnis kita entah itu bisnis dagang atau jenis usaha lainya.

Berdoa agar diberikan kelancaran dalam berusaha tentunya sangat di perbolehkan, karena apapun usaha yang kita lakukan haruslah disertai dengan permohonan Doa kepada Alloh SWT.

Doa Agar dilancarkan usahanya, diberi keberkahan dan pastinya doa memohon agar Usaha bisnis dapat memperoleh banyak keuntungan, karena memang disitulah letak tujuan bisnis.

Apa saja doa yang disarankan untuk dibaca para pelaku usaha, agar memperoleh keberkahan, banyak untung, dihindarkan dari berbagai hambatan dan menuntun dalam kebaikan dunia ahirat?

Berikut kumpulan doa-doa yang dianjurkan untuk para pelaku Usaha

Daftar Isi Artikel :

Doa agar Usaha dan Dagangan Berkah

Pertama adalah Doa memohon keberkahan Usaha. Apapun usaha anda, baik yang berprofesi sebagai, pengusaha, penyedia jasa, pedagang, dan lain sebagainya tentu berharap bisnis, usaha atau dagangan nya menjadi berkah dan laku keras.

Dan tentu juga menginginkan agar usaha yang Anda jalani mendapat berkah dan hasil yang maksimal.

Lewat usaha Anda, Alloh SWT tidak akan diam.

Ia (Alloh) menyuruh kepada umat-Nya agar berdoa, memohon segala kebaikan.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa doa yang bisa membantu usaha maupun dagangan Anda laku keras sehingga menjadi sebuah usaha yang berkah dan berkelanjutan, serta dapat mengantarkan menuju ridho Alloh SWT.

Doa Bagi para pengusaha agar sukses, berkah dan diridloi Alloh

الاهم ان اسالك ان ترزقنى رزق حلال، واسعا طبيبا من غير تعب ولا مشقة ولادظىر ولانصاب انك على كل سين قدىر

Allohumma innii as aluka an tarzuqonii rizqon halaalan waasingan thoyyiban min ghoiri ta'bin wa laa masyaqqotin wa laa dhoirin wa laa nashobin innaka ngalaa kulli syaiin qodiir.

Ya Alloh, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu agar melimpahkan rezeki kepadaku berupa rezeki yang halal, luas, dan tanpa susah payah, tanpa memberatkan, tanpa membahayakan, dan tanpa rasa lelah dalam memperolehnya. Sesungguhnya Engkau berkuasa atas segala sesuatu.

Baca selengkapnya : Amalan dan Doa Usaha Dagang


Doa untuk Usaha saat Merasa Rezekimu Sulit dan Lambat

Terkadang saat perekonomian sulit kita merasa jika rezeki kita diperlambat, usaha yang kita jalani seperti sia-sia, saat dalam keadaan yang demikian hendaklah kita perbanyak mengucap ;

  1. Istighfar "Astaghfirulloohal ngadziim"
  2. "Hasbunallooh wani'mal wakil ni'maula wa ni'man nashir wala haula wala quwata Illa Billah"
  3. Dan bacalah hamdalah "Alhamdu lillahi robbil ngaalamiin"

Jadikan ketiga bacaan diatas sebagai dzikir dalam hati, dalam berbagai aktivitas.

Imam ath-Thobroni meriwayatkan sebuah hadits dari Abu Hurairah ra. yang berarti :

Rosululloh SAW bersabda : "Siapa yang dianugerahi Alloh suatu kenikmatan, hendaklah ia memperbanyak ucapan alhamdulillah."

Sementara itu, siapa yang banyak dosa-nya, hendaklah memohon ampun kepada Alloh SWT dengan membaca istighfar, dan siapa yang merasa diperlambat rezekinya, hendaklah banyak membaca "la haula wa la quwwata illa billah". (Kitab Al-Autsath).

Keutamaan membaca istighfar, la haula wala quwwata Illa Billah menurut Ibnu Abi ad-Dunya dalm sebuah hadis marfu dari Asad bin Wada'ah, "Rosululloh SAW bersabda :

"Barangsiapa mengucapkan la haula wa la quwwata illa billah sebanyak seratus kali setiap hari, niscaya ia tidak akan ditimpa kefakiran selamanya." Wallohu a'lam.


Doa saat Hendak Memulai Usaha agar Sukses

Terkadang ada perasaan was-was ketika akan memulai sebuah usaha, seperti cemas jika usaha yang akan dimulainya mengalami jalan buntu, dan sebagainya.

Yakinlah jika pintu-pintu rezeki yang Alloh sediakan bagi mahluknya sangatlah berlimpah, mulailah usaha Anda dengan niat mencari rezeki untuk bekal hidup dan meraih bahagia dunia dan ahirat.

Kemudian bacalah doa ini :

Doa agar Usaha Baru dapat Meraih Kesuksesan

بسم الله على نفس وامالى وادينى
اللهم رضنى لقضاء ىك والركلى فيما قدرلى حتى لا أحب تعجيل ما اخترت ولا تاءخير ما عجلات

Bismillahi ngala nafsii wa malii wadinii
Allohumma rodhini biqodho-ika wabariklii fima qudirolii Hatta la uhiba ta'jila ma aharta walata' khiiro maa ngajalata.

Dengan menyebut Nama Alloh atas diriku, hartaku, serta agamaku.
Ya Alloh, limpahkanlah keridhaan kepadaku dengan keputusan_Mu, berkahilah kepadaku dengan apa yang telah ditentukan kepadaku, sehingga hamba tida tidak perlu tergesa-gesa dengan apa yang memang telah Engkau janjikan, dan memang tidak akan tertunda lagi apa yang telah menjadi waktunya.

Dalam sebuah hadits diterangkan, bahwa Nabi SAW bersabda : apabila salah seorang diantara kalian merasa sulit dalam urusan penghidupan (usaha) dan kecemasan akan ketentuan Alloh, maka tidak akan tertolak keinginanya, manakala Ia keluar dari rumah dan mebaca doa diatas (Ibnu Umar Ra)


Doa Usaha saat Dalam Proses Pengembangan Usaha

Selalu berikhtiar berupaya semaksimal mungkin untuk mendapatkan kesuksesan dalam berbisnis. Sebuah usah tidak akan membohongi hasil, sebuah kata motivasi bagi mereka yang malas untuk berikhtiar, bahwa yang demikian adalah benar adanya, karena sebaik baiknya doa atau permohonan haruslah disertai usaha.

Dengan terus berusaha dan membaca doa yang diajarkan Rosululloh SAW tersebut, setiap kalian menghadapi kenyataan jika proses menuju kesuksesan atau jalan rezeki terasa sempit, dan beban hidup seperti pahit dan berat, niscaya akan di permudah melewatinya.

Berdoalah dengan Kalimat :

"Hasbiyallohu wa ni'mal wakil"

Kalimat "hasbunalloh wanikmal wakil nikmal maula wanikman nasir" adalah salah satu kalimat dzikir yang banyak dianjurkan.

Meskipun terkesan sangat pendek, tetapi ayat “hasbunalloh wanikmal wakil nikmal maula wanikman nasir” memiliki arti dan makna yang dalam atas kedekatan dan rasa tawakal kita kepada Alloh SWT.

حَسْبُنَا اللهُ وَنِعْمَ الْوَكِيْلُ نِعْمَ الْمَوْلَى وَنِعْمَ النَّصِيْرُ

Hasbunalloh wanikmal wakil nikmal maulana waanikman nashir

Cukuplah Alloh sebagai tempat diri bagi kami, sebaik-baiknya pelindung dan sebaik-baiknya penolong kami.


Doa agar Mendapat Jalan Keluar dalam Kemelut Bisnis (Menghadapi Masa Resesi)

Dalam keadaan seperti sekarang ini, dimana semua lini bisnis terasa sulit dikarenakan pandemi yang berimbas pada resesi ekonomi, mengakibatkan semua Usaha ataupun bisnis lesu, dengan terus berusaha dan memohon petunjuk agar bisnis terhindar dari kemelut dan terhindar dari imbas resesi, bacalah doa berikut :

Doa Menghadapi Resesi Ekonomi

Resesi adalah sebuah keadaan merosotnya perekonomian sebuah Negara, yang pastinya berimbas pada perekonomian masyarakat, dari itu maka perbanyaklah berdoa agar mampu melewati Resesi Ekonomi, berikut bacaan Doanya :

اللَّهُمَّ يَا فَارِجَ الْهَمِّ ، كَاشِفَ الْغَمِّ ، مُجِيبَ دَعْوَةَ الْمُضْطَرِّينَ ، رَحْمَنَ الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ ، وَرَحِيمَهُمَا ، أَنْتَ تَرْحَمُنِي ، فَارْحَمْنِي رَحْمَةً تُغْنِينِي بِهَا عَنْ رَحْمَةِ مَنْ سِوَاكَ

Allohumma faarijal hamm, wa kaasyifal ghomm, wa mujiiba da'watil mudhthorriin, Rohmad dun-yaa wal aakhiroti wa rohiimahumaa, anta tarhamunaa farhamnii birohmatin yughniinii bihaa an rohmatin man siwaaka.

Ya Alloh, yang menghilangkan kesusahan, yang menjauhkan kesedihan, mengabulkan doa orang-orang yang terdesak, Engkau Maha Pengasih lagi Maha Penyayang di dunia dan akhirat ; Engkau yang memberi rahmat kepada kami maka limpahkanlah rahmat kepadaku sehingga aku tidak mengharapkan rahmat kepada siapa pun selain Engkau. (HR. Hakim)

Dalam menjalankan sebuah bisnis pastinya kita akan dihadapkan dengan berbagai cobaan, dan ada kalanya bisnis dilanda ber macam kesulitan apalagi ketika resesi ekonomi mengancam keberlangsungan bisnis, yang menjadikan usaha sepi, kemudian mengalami penurunan omset, berdoalah kepada Alloh SWT dengan doa di atas.


Doa Sholawat Nabi SAW

Seperti yang sudah kita ketahui jika sholawat atas nabi adalah, pengetuk pintu langit dari berbagai doa yang kita panjatkan.

Baca selengkapnya...

Hendaknya ketika kita berdoa selalu di akhiri dengan sholawat atas Nabi SAW.

Itu lah tadi beberapa bacaan dan doa yang sangat disarankan untuk selalu kita amalkan dalam kehidupan sehari-hari, terlebih ketika kita sedang memulai sebuah usaha atau bisnis, untuk mencapai derajat dunia dan akhirat.

Demikianlah kumpulan Doa doa dan dzikir Agar diberikan kesuksesan dalam segala usaha atau Bisnis.

Catatan : Maksimalkan usaha dan bisnis yang sedang anda jalani disertai dengan doa-doa di atas, Agar Usaha atau bisnis yang anda jalankan dapat berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan hingga menjadi sukses, berkah, manfaat dunia dan akhirat, serta terhindar dari ancaman kebangkrutan karena resesi ekonomi.

Aamiin ya robbal 'alamiin..

Info! Terima kasih telah membaca artikel kami yang berjudul: Doa untuk Kesuksesan Usaha Lengkap Arab Latin dan Artinya, jangan lupa + IKUTI website kami dan bergabung dengan kami di Grup Telegram. Silahkan bagikan artikel ini jika menurut Anda bermanfaat. Simak artikel kami lainnya di Google News.
Artikel Terkait

Tentang penulis

Khasun
Pengalaman adalah Guru Terbaik. Oleh sebab itu, kita pasti bisa kalau kita terbiasa. Bukan karena kita luar biasa. Setinggi apa belajar kita, tidahlah menjadi jaminan kepuasan jiwa, akan tetapi yang paling utama adalah seberapa besar kita memberi ma…

Posting Komentar

Tinggalkan komentar sesuai topik artikel, Ceklist Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi via email ketika komentar kalian di balas.